Kenali Zinc Plating, Perlindungan Terbaik Stud Bolt dari Karat
Untuk memberikan perlindungan pada stud bolt dalam berbagai kondisi apa pun, komponen ini dilapisi perlindungan dengan berbagai metode, salah satunya ada zinc plating. Sama halnya dengan metode pelapisan stud bolt lainnya, zinc plating menawarkan beberapa keunggulan. Untuk mengenal zinc plating lebih lanjut, simak informasi lengkapnya dari pengertian hingga keunggulan yang diberikan lapisan perlindungan satu ini.

Pengertian
Zinc plating jika diartikan dalam bahasa Indonesia, plating artinya pelapisan atau pembalutan dan zinc adalah mineral berupa seng atau timah yang tahan karat. Jika digabung, zinc plating adalah metode pelapisan logam dan besi menggunakan zinc. Metode pelapisan ini sudah digunakan ribuan tahun lalu saat zinc pertama kali ditemukan. Bisa dikatakan zinc merupakan dinding pelindung terbaik bagi stud bolt untuk menjaga dari karat dan korosi.
Fungsi
Memang tidak menutup kemungkinan stud bolt yang dilapisi zinc akan mengalami karat atau korosi, tapi adanya lapisan inilah yang membantu menghindari dari karat sampai pemakaian waktu yang lama sehingga jauh lebih awet. Biasanya, stud bolt akan mengalami karat atau korosi selama 5 hari sampai 1 minggu, sedangkan jika dilapisi dengan zinc maka proses terjadinya korosi bisa mencapai 35 tahun untuk di dalam ruangan dan bila diluar ruangan dapat bertahan hingga 20 tahun. Akan tetapi, tetap disesuaikan dengan ketebalan dari lapisan zinc plating.
Keunggulan
Selain sebagai perlindungan terbaik stud bolt dari karat, zinc plating bisa membuat stud bolt bertahan di suhu panas hingga 1000 derajat celcius lebih. Semakin menghilangkan lapisan zinc maka ketahanan terhadap suhu panas juga bisa menurun. Tak hanya itu, zinc memiliki stok berlimpah sehingga relatif terjangkau untuk didapatkan. Zinc pun mudah didaur ulang sehingga ramah lingkungan.
Baca juga: Ketahui Berbagai Lapisan Mur Baut yang Ada di Pasaran
Bagi yang industrinya mengalirkan fluida dengan suhu dan tekanan tinggi, memilih metode zinc plating untuk stud bolt merupakan pilihan tepat. Jika ingin membeli stud bolt yang sudah dilapisi zinc, Anda bisa membelinya di PT Karya Prima Suplindo. Stockist material konstruksi pipeline ternama dan terlengkap untuk industri migas di Indonesia ini telah berdiri sejak tahun 1986 sehingga sudah berpengalaman.
Stud bolt yang tersedia di PT Karya Prima Suplindo berukuran ⅜ inci - ⅞ inci untuk UNC dan 1 inci ke atas untuk UN8. Namun, jika membutuhkan ukuran yang lebih besar, Anda bisa memesan secara khusus sesuai kebutuhan. Selain zinc plating, metode pelapisan yang digunakan ada pelapisan cadmium plating dan hot dipped galvanizing. Soal bentuk, tersedia stud bolt threaded rod dengan pasangan nutnya heavy hex. Untuk brand stud bolt yang tersedia ada Sanwa dan PS, yang merupakan brand keluaran PT Karya Prima Suplindo.
PT Karya Prima Suplindo tidak hanya menjual stud bolt dan nut, tapi juga komponen perpipaan lainnya, di antaranya ada flange, gasket, fitting, dan pipa seamless dengan ukuran lengkap. Anda bisa cek katalog PT Karya Prima Suplindo untuk melihat koleksi produk yang dijualnya. Semua produk yang dijualnya sudah memenuhi standar global pipa ASME, ASTM, dan API sehingga kualitasnya terjamin bagus.
Untuk order stud bolt atau produk lainnya, silakan menghubungi salah satu nomor telepon atau alamat email yang tertera di bawah ini atau juga bisa klik ikon WhatsApp yang ada di pojok kanan bawah. Tak perlu khawatir soal harga karena harga yang ditawarkan kompetitif. Produk yang Anda pesan pun akan segera diproses karena seluruh barangnya selalu ready stock.